Beberapa minggu yang lalu, saya pernah coba bikin klepon lho, lumayan enak hasilnya, cuma lupa difoto, keburu habis sih, hehe...ini dia resepnya..coba ya..
Bahan ;
200 gr tepung ketan
150 cc air hangat
2 sdm air daun suji atau 2-3 tetes pewarna hijau
2 sdt air kapur sirih
½ sdt garam
75 gr gula jawa, sisir
Taburan ;
½ buah kelapa parut, pilih kelapa yg muda, parut memanjang campur dgn garam sdikit
Cara membuat :
1. Campur tepung ketan dengan air hangat dan air daun suji sedikit demi sedikit sambil diaduk (uleni) sampai rata.
2. Tuangi air kpur sirih, beri garam, aduk terus hingga rata.
3. Ambil 1 sdm adonan, bulatkan lalu pipihkan, isi dgn sdikit gula jawa. Bulatkan kembali.
4. Lakukan hal yg sama hingga adonan habis.
5. Sementara itu, rebus air secukupnya hingg mendidih, masukkan adonan yg sudah dibulatkan. Masak hingga adonan terapung, angkat dan tiriskan.
6. Gulingkan klepon dalam parutan kelapa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar